top of page
Cari
Gambar penulisAdmin

Tips Berkendara Aman Saat Hujan

POV driving a car in a rain


Saat hujan turun, keamanan menjadi prioritas utama saat berkendara. Kondisi cuaca yang basah dapat membuat jalan menjadi licin dan menimbulkan tantangan ekstra bagi pengemudi. Untuk itu, penting untuk memahami beberapa tips berkendara saat hujan agar perjalanan tetap nyaman dan aman. Selain itu, perhatikan juga beberapa bagian mobil yang perlu diperiksa agar Tunas Friends dapat berkendara dengan percaya diri di tengah guyuran hujan.


Tips Berkendara Saat Hujan untuk Tunas Friends:


Pertahankan jarak yang cukup dengan kendaraan di depan.


Ini memberikan waktu reaksi yang lebih baik dan mengurangi risiko tabrakan.

Saat hujan, jalan menjadi licin dan mengurangi gesekan ban dengan permukaan jalan. Oleh karena itu, kurangi kecepatan kendaraan Anda untuk menghindari kecelakaan.


Pastikan untuk menyalakan lampu mobil terutama saat hujan deras.


A picture of car headlight in the rain

Dengan menyalakan lampu utama, hal ini membantu visibilitas pengemudi lain dan memastikan Tunas Friends terlihat di jalan. Tunas Friends hanya perlu menyalakan lampu ya, bukan menyalakan hazard, karena lampu hazard bukan peruntukannya ketika terjadi hujan deras. Sebelum melakukan perjalanan Tunas Friends bisa melakukan pengencekan fungsi lampu di mobil kesayangan-nya, mulai dari lampu utama, lampu rem, lampu kabut, dan lampu sein.



HINDARI MELAKUKAN PENGEREMAN MENDADAK


Pastikan untuk menghindari melakukan pengereman mendadak, terutama jika Tunas Friends melintasi genangan air. Rem mendadak dapat menyebabkan kehilangan kendali terutama bagi mobil atau kendaraan lain yang tidak dilengkapi dengan sistem ABS, karena akan ada peluang ban terkunci atau tergelincir pada permukaan jalanan yang basah. Kondisi ban mobil juga menentukan grip mobil, apabila kondisi ban sudah aus, maka melakukan pengereman-pun tidak akan maksimal apalagi jika terjadi kondisi ban terkunci


Hindari melintasi genangan air yang dalam


A car in the rain

Genangan air sendiri juga memiliki sifat ilusi, mungkin genangan air bisa terlihat "aman" yang nyatanya bisa jadi ada cekungan atau lubang jalan yang mampu menyebabkan kecelakaan. Genangan air dapat menyebabkan aquaplaning, di mana kendaraan kehilangan daya cengkeram dan terapung di atas air ketika melewati genangan air dengan kecepatan tinggi.


Periksa Wiper dan Cairan Wiper


Wiper juga memiliki peranan penting dalam mengemudi karena berfungsi untuk menyeka air hujan yang jatuh ke kaca depan mobil. Jadi Tunas Friends bisa periksa bagian karet wiper dan cairan wiper ya sebelum melakukan perjalanan sehingga sistem wiper bisa berfungsi dengan baik.



Jika beberapa bagian penting seperti wiper dan ban mobil tunas friends sudah mulai aus atau tidak sesuai untuk kondisi hujan, segera gantilah di Bengkel Resmi Tunas Toyota dan Tunas Friends bisa booking servis atau ganti ban mobil kalian dengan klik link disini. Dengan menggunakan ban yang sesuai dan berkualitas, Tunas Friends dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara, terutama saat hujan.


Semoga tips dan perhatian terhadap kondisi mobil saat hujan dapat membantu Tunas Friends berkendara dengan lebih aman dan nyaman. Tetap waspada di jalan dan selamat sampai tujuan, Tunas Friends!

2 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

2 opmerkingen


CBKM BOCU
CBKM BOCU
30 okt.

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPS Machine EPS Block…

EPS Machine EPS Block…

EPS Machine EPS Block…

AEON MINING AEON MINING

AEON MINING AEON MINING

KSD Miner KSD Miner

KSD Miner KSD Miner

BCH Miner BCH Miner

BCH Miner BCH Miner

Like

CBKM BOCU
CBKM BOCU
29 okt.

EPS Machine EPS Cutting…

EPS Machine Eps Raw…

EPS Machine EPS Recycling…

EPS Machine EPS Mould;

EPS Machine EPS Block…

EPP Machine EPP Shape…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPS Machine Aging Silo…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPS Machine EPS and…

EPS Machine EPS and…

AEON MINING AEON MINING

AEON MINING AEON MINING

KSD Miner KSD Miner

KSD Miner KSD Miner

BCH Miner BCH Miner

BCH Miner BCH Miner

Like
bottom of page