top of page
Cari
Gambar penulisAdmin

6 Tips Mempersiapkan Hari Valentine di Mobil Aja


hari valentine

Hari Valentine akan segera datang, saat yang tepat untuk menghabiskan waktu dengan pasangan Anda. Tapi, mungkin tahun ini perayaannya cukup berbeda karena pandemi yang masih ada di sekitar kita. Tak perlu khawatir, berkeliling dengan pasangan di Hari Valentine dengan mobil Toyota bisa menjadi salah satu opsi kegiatan loh!


Merayakan Hari Valentine di dalam mobil Toyota kesayangan bisa menjadi sebuah pengalaman yang unik dan baru, lho. Tapi sebelum itu, ada beberapa hal yang harus Tunas Friends siapkan agar perayaan Hari Valentine kali ini tetap terasa spesial.


Salah satunya adalah melakukan servis mobil sebelum pergi bersama orang yang disayang. Agar tidak lupa dan bisa atur jadwal Anda, segera booking service mobil Toyota Anda di sini:



Untuk mengetahui apa saja yang harus Tunas Friends persiapkan untuk menghabiskan waktu bersama pasangan di mobil aja, yuk simak artikel ini!



Servis Mobil Toyota Anda

Tentunya saat membawa orang terkasih, Tunas Friends ingin memberikan pengalaman yang mengesankan untuknya. Jangan sampai ditengah hari spesial ini, ada kejadian yang tidak diinginkan, misalnya tiba-tiba mobil mogok di tengah jalan.


Makan dari itu, penting sekali untuk selalu memastikan kendaraan Tunas Friends dalam keadaan yang prima. Salah satu cara untuk mencegah masalah selama perjalanan adalah dengan rajin melakukan servis berkala.


Persiapkan perayaan Hari Valentine Anda dengan melakukan servis di bengkel resmi Tunas Toyota.



Membersihkan Eksterior dan Interior Mobil

Membuat pasangan merasa nyaman saat berada di dalam mobil juga merupakan hal yang utama. Mobil yang kotor membuat kesan tidak rapi dan perasaan tidak nyaman. Karena itu, penting sekali untuk memastikan mobil dalam keadaan yang bersih, baik interior dan eksteriornya.


Pastikan tidak ada sampah di dalam mobil dan periksa bagian-bagian yang sering terlupakan seperti bawah jok, ashtray, cup holder, dan sebagainya. Cek seluruh celah dan sudut mobil. Gunakan vacuum cleaner untuk membersihkan interior mobil secara menyeluruh.


Selain interior, eksterior juga perlu diperhatikan agar bodi mobil bersih dan berkilau. Pastikan kaca mobil pun kinclong dan mengkilap. Hal ini akan mengesankan kencan Anda.



Menyiapkan Lagu Romantis Hari Valentine

Buatlah playlist sebagai langkah mempersiapkan mobil, jangan sampai malah memutar lagu yang tidak cocok dengan suasana di Hari Valentine. Masukkan lagu-lagu romantis dan juga lagu-lagu favorit Anda dan pasangan. Sebagai contoh, Anda bisa memainkan lagu romantis populer I Will Always Love You oleh Whitney Houston.



Memberikan Dekorasi Sederhana di Mobil

Bila Anda dan pasangan adalah tipe yang suka memberikan hadiah-hadiah kecil untuk satu sama lain sebagai tanda kasih sayang dan pengingat momen, Anda bisa mendekorasi bagian dalam mobil Anda. Misalnya, taruh bunga sebagai hiasan mobil.


Tetapi, apabila Anda dan pasangan bukan tipe yang sering memberikan kejutan-kejutan seperti ini, setidaknya taruh lah pengharum mobil. Agar aroma dalam mobil lebih menyenangkan dan menenangkan.



Sembunyikan Hadiah Valentine di Glove Box Mobil Toyota Anda

Apabila Anda berniat untuk memberikan hadiah, glove box bisa menjadi pilihan tempat yang sangat baik untuk memberikan sedikit kejutan untuk pasangan Anda. Sembunyikan hadiah yang ingin Anda berikan ke pasangan Anda di Glove Box yang berada di bagian dashboard.


Jangan lupa, berikan sedikit clue kepada pasangan Anda agar Ia dapat menemukannya hadiahnya. Dijamin pasangan Anda akan senang dan makin sayang.



Buatlah Pasangan Anda Merasa Spesial Saat Masuk Mobil Toyota Anda

Di hari perayaan Valentine, buatlah pasangan Anda merasa jadi orang yang paling spesial. Berikan afeksi yang lebih terhadap pasangan Anda dibanding hari-hari biasanya. Buatlah pasangan Anda merasa seperti ratu pada hari spesial ini dengan memberikan sentuhan yang berbeda di dalam kabin mobil Toyota Anda.



Bagaimana Tunas Friends? Apakah Anda sudah siap untuk menjadi pasangan paling romantis di Hari Valentine ini? Yuk mulai persiapannya dengan booking jadwal servis mobil Toyota Anda di sini.



1 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

1 Comment


CBKM BOCU
CBKM BOCU
Oct 30

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPS Machine EPS Block…

EPS Machine EPS Block…

EPS Machine EPS Block…

AEON MINING AEON MINING

AEON MINING AEON MINING

KSD Miner KSD Miner

KSD Miner KSD Miner

BCH Miner BCH Miner

BCH Miner BCH Miner

Like
bottom of page