top of page
Cari

Toyota Agya, Hatchback Toyota Terlaris Sepanjang 2020

Gambar penulis: AdminAdmin

Diperbarui: 19 Sep 2023


toyota agya 2021

Toyota Agya memiliki tampilan yang elegan dan modern. Fitur-fitur canggihnya juga bergaya sporty dan sangat ramah pengguna. Toyota Agya merupakan salah satu mobil berjenis Hatchback LCGC (Low Cost Green Car) yang banyak dicari masyarakat.


Eksterior dan interiornya tampak kekinian, tentunya sangat disukai oleh para pemuda-pemudi Indonesia untuk jalan-jalan ke tempat favorit bersama teman atau keluarga.



Karena inilah, Toyota Agya ditetapkan sebagai salah satu mobil Toyota terlaris di Indonesia sepanjang tahun 2020. Berdasarkan data penjualan Gaikindo bulan Januari hingga November 2020, mobil Agya menduduki peringkat lima dengan jumlah terjual 11.687 unit.


Pada urutan pertama terdapat Toyota Avanza, disusul oleh Toyota Rush, Toyota Innova, Toyota Calya, lalu disusul Toyota Agya dan yang terakhir adalah Toyota Fortuner.



Berikut ini merupakan penjelasan singkat mengenai spesifikasi Agya 2021 selaku mobil Low Cost Green Car (LCGC) beserta harga mobil Agya yang bisa Tunas Friends jadikan referensi. Mari simak ulasannya!



Eksterior dan Interior Toyota Agya

Eksterior

toyota agya 2021

Memiliki tampilan yang stylish dengan dukungan desain eksterior bergaya modern. Seperti, grille dan bumper bagian depan yang berukuran lebih lebar.


Juga, lampu utama yang dilengkapi dengan LED Light Guide berbentuk trapesium enam sisi yang elegan. Disematkan pula lampu kabut (fog lamp) yang berfungsi untuk membantu penglihatan saat berkendara dalam kondisi hujan lebat atau berkabut.



Pada bagian belakang, lampu didesain sederhana dengan spoiler kecil berteknologi High Mount Stop Lamp yang menambah kesan elegan tapi tetap kekinian.


Terdapat fitur Retractable Side Mirror dengan lampu sein yang akan memudahkan Tunas Friends ketika berkendara, sebab Tunas Friends bisa mengatur kaca spion dengan mudah sesuai keinginan.


Rangkanya kokoh, ditambah fitur suspensi nyaman di bagian depan dan bagian belakang yaitu menggunakan Macpherson Strut dan Semi Independent Torsion.



Interior Agya 2021

toyota agya 2021

Kabinnya terasa luas, dengan muat penumpang hingga 5 orang. Desain dasbornya sangat menarik dengan fitur-fitur canggih yang ramah pengguna. Seperti, fitur hiburan berupa Head Unit berteknologi layar sentuh dengan beberapa menu multimedia.


Pada setir kemudi, terdapat fitur Audio Steering Switch untuk memudahkan Tunas Friends melakukan pengaturan audio terpusat tanpa kehilangan fokus berkendara. Audio 2DIN yang dihasilkan juga berkualitas.


Selain itu, Tunas Friends pun dapat melakukan pengaturan AC digital dengan mudah menggunakan fitur Center Cluster. Lalu, fitur Engine Start/Stop yang pastinya akan memudahkan Tunas Friends ketika akan mulai berkendara.


Toyota Agya sudah dilengkapi dengan Semi Bucket Seat yang terbuat dari material berkualitas. Mobil Agya juga sudah didukung Spacious Trunk di bagasi yang memungkinkan Tunas Friends menyimpan semua barang bawaan.



Mesin Agya 2021

Mobil Agya terbaru memiliki dua varian mesin. Pertama, mesin berkapasitas 1.0L dibekali teknologi DOHC VVT-i 3-silinder 12-katup. Dilengkapi pilihan sistem transmisi manual (M/T) 5-percepatan dan sistem transmisi otomatis (A/T) 4-percepatan.


Lalu, mesin berkapasitas 1.2L dibekali teknologi DOHC Dual VVT-i 4-silinder 16-katup. Dilengkapi pilihan sistem transmisi manual (M/T) 5-percepatan dan sistem transmisi otomatis (A/T) 4-percepatan. Tersedia dua tipe, yaitu tipe G dan tipe TRD.


Tenaga yang dihasilkan oleh mesin 1.0L sebesar 67 PS per 6.000 RPM dengan torsi maksimum 9.1 Kgm per 4.400 RPM. Sementara mesin 1.2L, mampu menghasilkan tenaga mencapai 88 PS per 6.000 RPM dengan torsi maksimum 11.0 Kgm per 4.200 RPM.


Konsumsi bahan bakar Agya 2021 cenderung irit dan ramah lingkungan karena telah memakai sistem Electronic Fuel Injection (EFI).



Dimensi

agya 2021

Agya 2021 tampil lebih modern dengan dimensi panjang 3.660 mm, lebar 1.600 mm, dan tinggi 1.520 mm. Wheelbase atau jarak sumbu rodanya sekitar 2.455 mm.


Pada bagian kaki-kakinya, dibekali ban radial tipe 175/65 dengan velg berbahan alloy yang berukuran 14 inci untuk menunjang kenyamanan pengguna.



Fitur-Fitur yang Terdapat pada Mobil Agya

agya 2021

Berikutnya ada beberapa fitur keamanan dan keselamatan yang tersemat di dalam Toyota Agya. Seperti, fitur Dual SRS Airbags dan Side Impact Beam yang berfungsi untuk mengurangi risiko cedera penumpang akibat kecelakaan atau tabrakan.


Ada pula fitur Anti-lock Braking System (ABS) untuk memberi kualitas pengereman terbaik dan mencegah ban mobil tergelincir. Fitur ini ada di tipe 1.2 TRD.


Sistem pengeremannya menggunakan Ventilated Disc berukuran 13 inci pada bagian depan dan Drum Leading-Trailing pada bagian belakang, dengan kualitas terbaik untuk mencegah terjadinya kecelakaan saatmelakukan rem mendadak.


Lalu, terdapat fitur ISOFIX untuk memudahkan Tunas Friends dalam pemasangan kursi khusus bayi atau balita. Dilengkapi dengan keamanan yang tinggi sesuai dengan standar Internasional.



Harga Mobil Agya

Berikut ini merupakan tabel daftar harga mobil Agya terbaru versi Tunas Toyota. Harga yang tercantum sesuai dengan OTR Jakarta per Januari 2021.



Harga mobil Agya di atas dapat berubah sewaktu-waktu. Oleh karena itu, selalu cek perkembangan harganya di situs web Tunas Toyota.



Tunas Friends berencana membeli mobil Agya 2021 yang merupakan salah satu mobil terlaris di tahun 2020? Kunjungi situs web Tunas Toyota sekarang dan lihat daftar harga mobil Toyota secara lengkap mengenai produk-produk lainnya juga.



2 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

2 commentaires


CBKM BOCU
CBKM BOCU
30 oct. 2024

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPS Machine EPS Block…

EPS Machine EPS Block…

EPS Machine EPS Block…

AEON MINING AEON MINING

AEON MINING AEON MINING

KSD Miner KSD Miner

KSD Miner KSD Miner

BCH Miner BCH Miner

BCH Miner BCH Miner

J'aime

CBKM BOCU
CBKM BOCU
29 oct. 2024

EPS Machine EPS Cutting…

EPS Machine Eps Raw…

EPS Machine EPS Recycling…

EPS Machine EPS Mould;

EPS Machine EPS Block…

EPP Machine EPP Shape…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPS Machine Aging Silo…

EPTU Machine ETPU Moulding…

EPS Machine EPS and…

EPS Machine EPS and…

AEON MINING AEON MINING

AEON MINING AEON MINING

KSD Miner KSD Miner

KSD Miner KSD Miner

BCH Miner BCH Miner

BCH Miner BCH Miner

J'aime
bottom of page